Biro SDM Polda NTT Gelar Sosialisasi Proaktif Penerimaan Anggota Polri T.A. 2024 di SMK Sadar Wisata Ruteng

Biro SDM Polda NTT Gelar Sosialisasi Proaktif Penerimaan Anggota Polri T.A. 2024 di SMK Sadar Wisata Ruteng

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng, 09 Desember 2023 - Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan kegiatan sosialisasi proaktif terkait penerimaan anggota Polri untuk Tahun Anggaran 2024. Acara ini berlangsung pada hari Sabtu, 09 Desember 2023, pukul 12.20 WITA, di Aula Bastian Room SMK Sadar Wisata Ruteng.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama, antara lain KABAGDALPERS ROSDM POLDA NTT, AKBP Sajimin, S.I.K. M.H., Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Manggarai, KOMPOL Karel Leokuna, S.Kom., M.M., PS. Paur Subbagian Seleksi dan Pengembangan (SUBBAGSELEK BAGDALPERS) ROSDM POLDA NTT, IPDA Valentinus Gual. Turut hadir juga Kepala Sekolah SMK Sadar Wisata, Wihelmus Bastian, S.Tr.Pr, serta sejumlah pelajar dari kelas 3 SMK Sadar Wisata.

Dalam kesempatan tersebut, KABAGDALPERS ROSDM POLDA NTT, AKBP Sajimin, memberikan penjelasan terkait persyaratan penerimaan anggota Polri. Beberapa poin yang disampaikan meliputi dasar penerimaan, prinsip penerimaan Polri, jenis penerimaan anggota Polri mulai dari AKPOL & SIPSS, BINTARA, hingga TAMTAMA. Selain itu, tahapan penerimaan untuk AKPOL, SIPSS, BINTARA, dan TAMTAMA juga diuraikan secara rinci.

Giat ini berlangsung hingga pukul 13:20 WITA dengan lancar dan tertib. Para peserta, termasuk pelajar kelas 3 SMK Sadar Wisata, mendapatkan pemahaman yang baik terkait proses penerimaan anggota Polri. Semoga acara ini dapat memberikan motivasi dan informasi yang bermanfaat bagi para calon anggota Polri di wilayah NTT.(MBA)