Supervisi Bidpropam Polda NTT di Polres Manggarai: Pastikan Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai – Dalam rangka memastikan tertib administrasi dan kesiapan dalam pelaksanaan tugas dalam Pilkada Serentak 2024, pada hari Minggu, 22 September 2024 pukul 10.00 WITA, Tim III Supervisi Bidpropam Polda NTT tiba di Markas Polres Manggarai. Tim yang dipimpin oleh AKP Martinus Pake, S.H., M.H. tersebut disambut oleh Kasipropam Polres Manggarai beserta anggota Siepropam di lobi Polres Manggarai, sebelum melanjutkan pemeriksaan administrasi di Ruang Siepropam.
Tujuan utama dari kegiatan supervisi ini adalah untuk mengecek kesiapan Sipropam Polres Manggarai dalam rangka pengamanan Pilkada serentak tahun 2024. Tim supervisi yang hadir terdiri dari:
- AKP Martinus Pake, S.H., M.H., Kaur Litpers Subbidpaminal Bidpropam Polda NTT (Ketua Tim).
- IPDA Kanisius T. Bala, Ps. Paud Urbinplin Subbidprovos Bidpropam Polda NTT (Anggota).
- BRIPKA Burhanudin M. Sea, Ps. Pamin 1 Urreglittap Subbagrehabpers Bidpropam Polda NTT (Anggota).
Dalam kegiatan supervisi ini, Tim III memeriksa sejumlah dokumen administrasi yang terkait dengan urusan umum (URMIN), pengamanan internal (PAMINAL), dan provos, termasuk kesiapan Sipropam dalam pengamanan Pilkada 2024. Beberapa poin yang diperiksa meliputi:
- Jumlah personil, buku register masuk/keluar, buku mutasi, hingga data pelanggaran disiplin, kode etik, dan pidana dari periode 2020 hingga 2024.
- Kesiapan pengamanan, data pelanggaran netralitas anggota Polri/PNS Polri, serta pengawasan terhadap personel dalam Pilkada Serentak 2024.
Setelah dilakukan pemeriksaan, seluruh administrasi yang diperlukan dinyatakan lengkap dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Supervisi ini dilaksanakan berdasarkan Surat Telegram Kapolda NTT Nomor: ST/286/IX/2024 tanggal 10 September 2024. Rangkaian kegiatan selesai pukul 12.00 WITA, dan Tim Supervisi melanjutkan perjalanan menuju Polres Manggarai Barat untuk melanjutkan agenda supervisi.
Polres Manggarai siap mengawal pelaksanaan Pilkada serentak dengan menjaga Netralitas dan profesionalitas.(MBA)