Sat. Lantas Polres Manggarai Gelar Pamturlalin Pagi untuk Menjaga Ketertiban Lalu Lintas di Ruteng

Sat. Lantas Polres Manggarai Gelar Pamturlalin Pagi untuk Menjaga Ketertiban Lalu Lintas di Ruteng

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng, 30 Agustus 2024 – Dalam upaya memastikan keamanan, kelancaran, dan ketertiban lalu lintas di Kota Ruteng, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Manggarai melaksanakan kegiatan rutin pada hari ini, Jumat, 30 Agustus 2024, mulai pukul 06.30 WITA. Kegiatan ini diawali dengan apel pagi yang diikuti oleh seluruh personel Satlantas Polres Manggarai.

Setelah apel, anggota Satlantas langsung terjun ke lapangan untuk melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas (Pamturlalin) di berbagai lokasi strategis di Kota Ruteng. Beberapa titik rawan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, seperti persimpangan sekolah, pertigaan, dan perempatan, menjadi fokus utama dalam kegiatan ini.

Selain itu, petugas juga membantu menyeberangkan pejalan kaki, khususnya di sekitar kawasan sekolah, untuk memastikan keselamatan para pelajar yang hendak memulai aktivitas belajar mengajar. Satlantas Polres Manggarai tidak hanya berfokus pada pengaturan lalu lintas, tetapi juga melakukan penegakan hukum (Gakkum) dengan memberikan teguran dan tindakan kepada pengendara yang melakukan pelanggaran.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin Satuan Lalu Lintas Polres Manggarai dalam menekan jumlah pelanggaran serta meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas di wilayah tersebut. Satlantas Polres Manggarai berharap, melalui operasi ini, masyarakat semakin disiplin dalam berlalu lintas sehingga tercipta lingkungan yang lebih aman dan tertib.(MBA)