Pengisian Format Persepsi Eksternal ITK Online Polres Manggarai
TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM- Selasa tanggal 11 Mei 2021 pukul 09.20 Wita, bertempat di Aula Polres Manggarai berlangsung kegiatan pengisian Form Persepsi eksternal Indeks Tata Kelola Online (ITK-O) Polres Manggarai Tahun Anggaran 2021.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Manggarai AKBP MAS ANTON WIDYODIGDO, S.H. S.I.K dan dihadiri oleh yang mewakili Anggota DPRD Kabupaten Manggarai EDISON RIHI, SH, Kasi Pidum Kajari Ruteng SENDY PRADANA, SH, Bamin Kodim 1612 Manggarai SERMA M. ARIF, Kesbang Kabupaten Manggarai Drs. PASKALIS BC, Mantan Bupati Manggarai selaku tokoh masyarakat Drs.CRISTIAN ROTOK, dan Drs. ANTHONY BAGUL DAGUR, M.Si, Sekretaris Keuskupan Ruteng Romo MANFRED HABUR, Pr, perwakilan FKUB SR. M. A YOHANA, SSPS, Ketua KADIN Manggarai NICO MATHEUS MANSSUR, serta perwakilan Partai Politik, Ormas dan LSM.
Sebelum melakukan pengisian Form Persepsi eksternal Indeks Tata Kelola Online (ITK-O) 2021,tenaga peneliti Indeks Tata Kelola Kepolisian pada Polres Manggarai KLADENSIUS KAROS GADI S.AP juga memberikan paparan dan pemahaman sekaligus memandu pengisian format ITK. (VRJ)