Kegiatan Vaksinasi Masal Tahap II bagi  masyarakat yang telah mengikuti Vaksinasi Tahap I pada tanggal 06 Juli 2021 di Polres Manggarai. 

Kegiatan Vaksinasi Masal Tahap II bagi  masyarakat yang telah mengikuti Vaksinasi Tahap I pada tanggal 06 Juli 2021 di Polres Manggarai. 

Pada hari Selasa tanggal 03 Agustus 2021, pukul 08.00 wita bertempat di halaman Polres Manggarai Jalan Katedral No.1 Ruteng, Kelurahan Pitak, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai telah berlangsung *Kegiatan Vaksinasi Masal Tahap II bagi  masyarakat yang telah mengikuti Vaksinasi Tahap I pada tanggal 06 Juli 2021*.

 

Pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Masal diselenggarakan oleh Polres Manggarai bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai.

 

Pelayanan Vaksinasi Masal dibuat dalam 2 Loket ( Puskesmas Timung dan Puskesmas Anam ) dimana  masing - masing loket dapat melayani penerima  Vaksinasi dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan. 

 

 

Adapun mekanisme dalam pelayanan Vaksin sebagai berikut :

  1. Tempat / Lokasi Pelaksanan Vaksinasi Masal di Halaman Polres Manggarai yang beralamat di jalan Katedral No.1 Kelurahan Pitak, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai.
  2. Jumlah ketersedian Vaksin tahap II sebanyak 42 Vial / dosis jenis Vaksin Sinovac.
  3. Jumlah Loket sebanyak 2. Terdiri dari loket puskesmas Timung dan loket puskesmas Anam.
  4. Jumlah Tenaga Medis 22 Orang terdiri dari masing - masing Loket 11 Orang.
  5. Jumlah penerima Vaksin tahap II sebanyak :  420 orang.

 

Selama kegiatan berlangsung diberlakukan Protokol Kesehatan ketat dan dimonitoring Langsung oleh Kapolres Manggarai AKBP MAS ANTON WIDYODIGDO, S.H.,S.I.K.

 

Pelaksaan Vaksinasi dilakukan Pengamanan oleh anggota Polres Manggarai yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Manggarai AKP BURAHANUDIN.

 

Kegiatan vaksinasi tahap II berakhir pada pukul 16.30 wita dan situasi berjalan dengan aman dan lancar.