Wakapolres Manggarai Buka Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025

Wakapolres Manggarai Buka Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025
Wakapolres Manggarai Buka Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai, 14 April 2025 – Dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan tugas operasi pengamanan perayaan Paskah, Polres Manggarai menggelar kegiatan Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025, yang secara resmi dibuka oleh Wakapolres Manggarai, KOMPOL Mei Charles Sitepu, S.H., pada Senin pagi (14/4) pukul 09.30 WITA di Aula Mapolres Manggarai.

Dengan mengusung tema “Melalui Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025 Kita Tingkatkan Kemampuan Satuan Tugas Pengamanan melalui giat preemtif, preventif dan gakkum guna mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan Paskah di wilayah hukum Polres Manggarai”, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan seluruh personel yang terlibat.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kabag Ops Polres Manggarai, AKP Ricky Dally, S.H., serta para perwira dan anggota Polres Manggarai yang terlibat dalam Surat Perintah (Sprin) Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025.

Dalam sambutannya, Wakapolres Manggarai menekankan beberapa poin penting kepada seluruh peserta latihan, di antaranya:

  1. Ketepatan Pelaporan: Wakapolres mengingatkan seluruh operator agar disiplin dan tepat waktu dalam melaporkan kegiatan selama pelaksanaan operasi. Ia juga mengimbau agar sesama operator saling mengingatkan terkait kewajiban pelaporan.
  2. Kesiapan Personel: Operasi Semana Santa Turangga 2025 akan berlangsung selama 15 hari mulai 16 April 2025. Mengingat banyaknya gereja di wilayah Kabupaten Manggarai, seluruh personel diharapkan sigap dan peka terhadap kondisi lapangan serta hadir tepat waktu dalam menjalankan tugas.
  3. Fokus pada Jumat Agung: Wakapolres menekankan pentingnya perhatian khusus saat prosesi Jalan Salib pada Jumat Agung. Ia mengingatkan seluruh anggota untuk memahami dan mengamankan rute-rute prosesi, mengingat seluruh aktivitas di Kota Ruteng akan dihentikan sementara pada hari tersebut.
  4. Koordinasi dan Keseriusan: Mengingat keterbatasan jumlah personel karena keterbatasan anggaran, Wakapolres menegaskan pentingnya komunikasi antaranggota, terutama dalam mengamankan banyaknya gereja di Ruteng. Ia juga menekankan perlunya keseriusan dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas selama operasi berlangsung.

Setelah sambutan Wakapolres, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan teknis pelaksanaan Operasi Semana Santa Turangga 2025 oleh Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, KBO Lantas, serta perwakilan dari Kasat Samapta Polres Manggarai.

Seluruh rangkaian kegiatan Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2025 berakhir pukul 10.55 WITA dalam keadaan aman dan kondusif.(MBA)